Mengolah Sampah Organik Menjadi Energi Terbarukan

Sistem terintegrasi yang mengolah limbah pasar menjadi bioetanol dan biobriket tanpa meninggalkan limbah akhir yang signifikan.

Tentang Kami

Kenalan Yuk!

MiBi-Tech adalah inovasi yang berfokus pada pemanfaatan sampah organik menjadi energi terbarukan dan produk bernilai guna. Kami mengembangkan MiBi-Tech sebagai sebuah prototipe terintegrasi yang mengolah limbah pasar menjadi bioetanol, dan biobriket tanpa meninggalkan limbah akhir yang signifikan.

MiBi-Tech dirancang untuk menjawab masalah penumpukan sampah basah di pasar tradisional sekaligus menawarkan solusi energi yang efisien, berkelanjutan, dan ramah lingkungan.

Visi

Mewujudkan sistem pengolahan sampah organik menjadi energi terbarukan yang efisien dan berkelanjutan berbasis prinsip ekonomi sirkular dan inovasi teknologi.

Misi

  • Mengembangkan teknologi pengolahan sampah organik yang inovatif dan efisien sebagai solusi energi berkelanjutan.
  • Menerapkan konsep ekonomi sirkular dalam setiap tahapan produksi untuk menciptakan nilai tambah bagi lingkungan dan masyarakat.
  • Menjalin kemitraan strategis dengan industri dan lembaga penelitian untuk memperluas penerapan teknologi berkelanjutan di bidang energi dan lingkungan.

Lebih dekat dengan MiBi-Tech 👋🏻

Dalam prosesnya MiBi-Tech dapat menghasilkan 2 output (produk) utama dan sistem terintegrasi yang mengolah seluruh komponen sampah organik menjadi energi terbarukan.

Pengumpulan Sampah Organik

Proses Spinner

Pembakaran Pirolisis

Pembuatan Biobriket

Fermentasi Air Lindi

Destilasi Bioetanol

Keunggulan:

  • Mengurangi volume sampah pasar yang lembap dan cepat membusuk
  • Menghasilkan energi dari limbah organik
  • Mengurangi emisi metana dari sampah basah
  • Memanfaatkan seluruh komponen sampah tanpa menyisakan residu padat
  • Operasional mandiri energi melalui pemanfaatan PLTS untuk daya awal
Pengumpulan Sampah Organik

Lihat Prestasi Kami

Perjalanan kami dimulai dari PKM, Pertamina Muda, hingga BTN Housingpreneur. Setiap langkah adalah bukti dedikasi kami dalam mengembangkan solusi energi terbarukan yang berkelanjutan.

Dibalik MiBi-Tech

Tim kami terdiri dari individu-individu berdedikasi yang bekerja sama untuk mengembangkan solusi energi terbarukan dari sampah organik.

Febiola Serafim Silitonga - Project Lead

Febiola Serafim Silitonga

Project Lead

Kharavi Arthur Lukmana - Operations Lead

Kharavi Arthur Lukmana

Operations Lead

Chelina Diah Palupy - Marketing Lead

Chelina Diah Palupy

Marketing Lead

Bakti Darmawan - Technology Lead

Bakti Darmawan

Technology Lead

Ananda Oktaviana - Content Creator

Ananda Oktaviana

Content Creator

Ibnu Hanif Qodlisyah - Finance Officer

Ibnu Hanif Qodlisyah

Finance Officer

Natania - Creative Designer

Natania

Creative Designer

Virdio Saragih - Web Developer

Virdio Saragih

Web Developer

Acknowledged by

Kami telah di dukung oleh institusi dan perusahaan untuk meningkatkan ekosistem bersama

Pertamina
Pertamuda
PKM
BTN